Cara Mudah mendownload Video dari Youtube

Untuk mendownload video di youtube kamu nggak perlu software, cukup buka jendela browser dan kunjungi website youtube di http://www.youtube.com. Cari video yang kamu inginkan. Untuk memudahkan pencarian kamu bisa menggunakan search engine di pojok atas kanan halaman youtube. Masukkan kata kunci yang kamu inginkan. Misalnya 'Palestina Songs'.






Nah setelah itu Klik search, kemudian kamu akan ditampilkan banyak sekali judul-judul video. Pilih salah satu yang kamu inginkan!...


Kemudian ambil kode URL video yang lagi tampil. Caranya dengan memblok terlebih dahulu kode URL nya, lalu copy dengan menekan di keyboard tombol ctrl bersamaan dengan tombol C (ctrl + C).


Kemudian kita akan masuk ke halaman browser baru. Buka halaman web videodownloader dengan cara klik disini .
Nah sekarang kita sudah masuk ke halaman web videodownloader. Lalu masukkan Video URL yang sudah dicopy ke box yang kosong dibawah tulisan videodownloader. Caranya tekan tombol ctrl bersamaan dengan tombol V. Kemudian tekan tombol DOWNLOAD di pojok kanan. Nah selesai... video yang kamu inginkan sedang di download. Tunggu hingga selesai lalu buka video kamu dengan GOM Player atau player lain yang support untuk membuka file video dengan format FLV.



0 komentar:

Posting Komentar